Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo--ANTARA/Wahyu Putro A/bb
Metrotvnews.com,Jakarta: Mantan Wali Kota Solo Joko Widodo resmi menjadi orang nomor satu di DKI Jakarta, 15 Oktober 2012. Kini telah satu tahun ibu kota Indonesia telah dipimpin Jokowi dan dibantu pasangannya Basuki Tjahaja Purnama. Lalu bagaimana komentar Jokowi terkait kinerjanya selama satu tahun?
Reporter senior Media Indonesia, Selamat Saragih, berhasil mewawancari Jokowi dalam sebuah kesempatan di Jakarta. Jokowi mengakui janji kampanye pada Pilgub DKI Jakarta tahun 2012 belum semua terealisasi. Berikut adalah nukilan wawancara Jokowi. Wawancara selengkapnya bisa dibaca di Media Indonesia edisi besok.
T: Sudah satu tahun memimpin Jakarta sejak 15 Oktober 2012, apa yang sudah, sedang, dan belum diperbuat?
J: Masalah Jakarta itu bergunung-gunung. Maka tidak mungkin mampu mengatasinya dalam tempo satu tahun.
T: Kalau begitu, apa yang sudah diperbuat dalam pembangunan Jakarta?
J: Saya sudah sebutin kemarin-kemarin enggak mau ngulangi terus.
T: Secara garis besar apa yang telah diperbuat dalam satu tahun sejak dilantik jadi Gubernur DKI pada 15 Oktober 2012?
J: Kami tahun pertama fokus terhadap penanganan berobat dan anak-anak sekolah gratis yang dikenal program KJS dan KJP.
T: Selain itu, sudah berbuat apa saja?
J: Menangani masalah banjir, kemacetan, dan transportasi. Meski belum bisa tuntas, tapi sudah dimulai dalam satu tahun pertama ini.
T: Apakah sudah ada kemajuan penanganan banjir, macet, dan transportasi secara signifikan?
J: Kami memang belum mampu memenuhi target yang dijanjikan saat kampanye dalam Pilgub DKI tahun 2012.
T: Misalnya apa saja kegagalan yang belum tercapai itu?
J: Pengadaan sebanyak 1.000 unit bus sedang untuk mengganti angkutan umum di Jakarta sudah banyak tidak layak jalan.
T: Yang lainnya apa?
J: Penanganan masalah banjir, kemacetan, transportasi, dan kesemrawutan pada ruas-ruas jalan di lima wilayah kota madya.
T: Penanganan macet solusi lainnya apa?
J: Kebijakan Electronic Road Pricing (ERP) diberlakukan tahun 2014. Tentunya setelah baik pelayanan transportasi angkutan umum bus di Jakarta. Mungkin operasional kendaraan bermotor bergilir nomor polisi ganjil genap akan menyusul.
T: Penanganan banjir di Ibu Kota.
J: Penyelesaian masalah banjir tidak bisa dalam waktu cepat, melainkan waktunya bisa tahunan.
Metrotvnews.comEditor: Irvan Sihombing